Selasa, 02 September 2008

Virus Komputer Ada di Luar Angkasa

Badan antariksa Amerika NASA baru saja mengkonfirmasikan bahwa virus komputer sudah merasuki sejumlah komputer di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS).

Virus jenis ‘worm’ itu ditemukan pada beberapa komputer laptop yang digunakan para astronaut untuk mengirim dan menerima email dari ISS dengan merelay lewat pusat pengendali misi luar angkasa di Texas, kata juru bicara NASA Kelly Humphries.

Virus itu dilaporkan sebagai malicious software yang dapat mencuri password atau data sensitif lainnya dengan mengirimkan informasi yang didapat itu kepada para hacker via Internet.




Munculnya Protokol Baru Yang Dinamakan P4P

P2P atau peer to pper adalah sebuah protokol yang digunakan banyak orang untuk mendistribusikan file berukuran besar ke seluruh internet. Kini, sebuah protokol baru yang dinamakan P4P, yaitu Proactive network Provider Participation for P2P telah diperkenalkan Verizon. Tujuan dari P4P adalah untuk mengurangi lintas data di backbone dan memperkecil biaya operasi jaringan.

Tidak seperti P2P yang memilih teman secara acak, P4P secara intelijen memilih mitra berdasarkan topologi jaringan untuk memaksimalkan efisiensi pemindahan data di semua koneksi P2P


Penemuan Internet Super Cepat

Pengguna komputer yang frustasi dengan koneksi internet lambat sebentar lagi dapat menelusuri web 100 kali lebih cepat berkat teknologi baru dari Australia. Ilmuwan dari Universitas Sydney mengatakan bahwa mereka telah mengembangkan teknologi baru yang dapat tanpa membebankan biaya tambahan kepada pengguna.

Digambarkan sebagai "retak kecil pada sebuah gelas," sirkuit photonic yang terintegrasi ini meningkatkan kinerja serat optik tradisional, kata Profesor Ben Eggleton.

Intel Cliffside Ubah Laptop Menjadi AP Pintar


Menghubungkan laptop anda ke sebuah access point (AP) WiFi adalah sebuah pekerjaan mudah. Tetapi bagaimana cara anda menghubungkan komputer ke berbagai alat lain seperti kamera dan printer nirkabel? Untuk menjawab pertanyaan ini, Intel telah mengembangkan teknologi Cliffside untuk mengubah komputer anda menjadi AP berbasis perangkat lunak.

Anda mungkin berpikir bahwa "AP berbasis perangkat lunak telah ada sejak lama," akan tetapi manajer produk Intel Ashish Gupta melaporkan kepada TG Daily bahwa Cliffside tidak hanya menciptakan sebuah AP berbasis software.



Blue Screen of Death


The Blue Screen of Death (BSOD) pernah mengunjungi setiap pengguna komputer. Kita menggunakan komputer untuk bekerja, bermain atau keperluan sehari-hari lainnya, namun halaman eror yang dimiliki Microsoft ini terus muncul dan membuat semakin banyak orang frustasi. Eror ini memiliki penampilan yang berbeda dan datang dengan alasan yang berbeda-beda. Namun hasil yang pasti adalah kemarahan, penyesalan dan sumpah-serapah.

Kejadian yang satu ini menimpa pengguna awam, para pakar dan bahkan ahli teknologi sekalipun. Kita tidak dapat menghindarkan diri dari BSOD yang terus datang dalam kehidupan kita. Beberapa bahkan datang menghampiri beberapa tempat wisata, area bermain dan tempat-tempat terkenal seperti di bawah ini


Google Open Source Chrome


Secara tidak sengaja, Google mengirimkan sebuah komik yang memperkenalkan browser open source mereka yang bernama Google Chrome. Terlanjur basah, mereka kemudian mengumumkan proyek ini secara resmi di Google Blog bahwa Google Chrome akan diluncurkan dalam versi beta di lebih dari 100 negara pada tanggal 2 September 2008 (tampaknya waktu Amerika) dan menurut Techcrunch, akan dapat diunduh melalui google.com/chrome. Komik Google Chrome ini dapat Anda baca dari Google Books.


Madrid Jual Robinho ke Man City




Manchester City akhirnya memenangkan perebutan Robinho setelah mencapai kesepakatan dengan Real Madrid. City akan memboyong striker Brasil itu seharga 32,5 juta poundsterling atau hampir Rp560 miliar.Pernyataan resmi tentang kepindahan Robinho itu dinyatakan di situs klub satu jam sebelum penutupan jendela transfer. "Real Madrid telah sepakat untuk mentransfer Robson da Souza Robinho ke Manchester City.

Awan Aneh Terekam di Batas Atmosfer



Semburat awan aneh berwarna biru tipis tampak menghampar di batas atmosfer Bumi dan luar angkasa. Pemandangan yang tidak biasa tersebut terihat dengan jelas dari dalam kabin stasiun antariksa internasional (ISS) yang berada di orbit Bumi.

Awan yang kelihatan menyala di kegelapan itu berada pada ketinggian 75-85 kilometer di atas permukaan tanah. Fenomena pembentukan awan yang beberapa kali terlihat di musim panas tersebut masih misterius meski telah diketahui sejak 120 tahun terakhir.

Cara Menghilangkan Virus MaxTrox

Virus MaxTrox (Maximum Troxer) yang dideteksi sebagai W32/Dloader.HFZC, mengubah wallpaper desktop di komputer menjadi gambar MaxTrox. Wallpaper ini akan aktif pada setiap tanggal 1 s/d 6 pada bulan April, Agustus dan Desember.



WOW Situs Jejaring Yahoo Akan Tutup Buku

San Francisco - Sukses dalam berbagai bisnis internet, Yahoo tampaknya masih harus berjuang keras dalam membesut situs jejaring sosial. Raksasa online ini menyatakan bakal menutup situs jejaring sosial Mash yang belum lama diperkenalkan pada publik.


Korban Badai Gustav Dapat HP Gratis


Sebuah operator telekomunikasi membagi-bagikan ponsel gratis kepada para pengungsi yang diterjang Badai Gustav. Tak kurang dari 2 ribu handshet telah siap disebar

Teka teki lawak


Teka teki lawak sementara menunggu waktu berbuka/bersahur..tapi jangan gelak lebih-lebih pula, nanti kurang pahala posa korang....

S : Bebanyak ikan, ikan apa yang selalu sakit perut?
J : Ikan kembung.

S : Apa dia: bila kecik dia hitam, bila besar jadi putih?
J : Michael Jackson.

S : Bebanyak singa, singa apa yang tak makan daging?
J : Singapura.

S : Kenapa hidung lembu sentiasa berair?
J : Lembu tak tahu nak kesat hidungnya dengan tisu.

S : Burung apakah yang paling penyayang?
J : Burung belatuk... sebab dia bela atuk.

S : Lembu apakah yang selalu dicari?
J : Lembu apalagi... lembu yang hilanglah.

S : Kalau seorang, sendiri tau. Kalau berdua, dua-dua sama tau. Bertiga,
tiada siapa yang tahu kecuali orang yang buat. Kalau berempat, lagilah tak tahu... apa dia?
J : Kentut...


S : Bom apakah yang tak pernah meletup?
J : Bomba ataupun kuih bom.

J : Kereta apa yang orang tak pernah panggil kereta?
S : Teksi.

Senin, 01 September 2008

Telkom Sumatra Bangun 59 BTS

Telkom Divre I Sumatra pada Januari hingga April 2008 sudah membangun 59 base transceiver Station (BTS) untuk meningkatkan kualitas sinyal Flexi yang semakin diminati warga Sumatra.

"Dengan sudah dibangunnya 59 BTS baru, maka total BTS sudah 359 BTS dari rencana 1.007 BTS hingga akhir tahun ini," kata Executive General Manager Telkom Divre I, Muhammad .Awalludin, di Medan, Sabtu.

Jaringan Telkom Disatukan

PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) akan mengintegrasikan infrastruktur jaringan untuk seluruh layanan. Tujuannya untuk menghemat belanja modal (capital expenditure) perseroan hingga 20-30 persen. Tahun ini Telkom mengalokasikan belanja modal sebesar Rp 15-20 triliun.

Direktur Utama Telkom Rinaldy Firmansyah mengatakan, dengan satu jaringan untuk seluruh layanan grup--seperti layanan seluler, telepon tetap, internet, telepon tetap nirkabel, dan televisi kabel--maka produktifitas Telkom akan naik.

"Tren bisnis telekomunikasi ke depan adalah sinergi berbagai layanan dan Telkom akan fokus menggarap itu untuk meningkatkan nilai perusahaan," kata Rinaldi di Jakarta, Rabu (13/6).

Dia menjelaskan, proses integrasi itu sudah mulai dilakukan. Yang pertama adalah penggunaan jaringan Telkomsel dan Telkom Flexi secara bersama.

Lucent Temukan Potensi Baru Komunikasi Serat Optik


Ilmuwan Bell Labs milik raksasa telekomunikasi Lucent Technologies Inc, Kamis (28/6), mengumumkan ditemukannya potensi baru transmisi data via serat optik. Potensi ini memungkinkan digunakannya serat optik untuk mentransmisikan data dengan kecepatan sepuluh kali lipat dari sistem transmisi serat optik yang ada saat ini. Demikian dilaporkan kantor berita Reuters, Kamis (28/6).

Penemuan yang dipublikasikan dalam The British Journal Nature ini menemukan kemungkinan transmisi data sebesar 100 tera bits, atau setara dengan 20 juta halaman email, secara simultan melalui seutas serat optik. Sistem serat optik yang dipergunakan saat ini hanya dapat dipergunakan untuk mengirimkan data dengan kecepatan 10 terabits per detik.

Rabu, 27 Agustus 2008

Tentang Gsm ..

Mengenal lebih jauh tentang GSM,segera deh meluncur KEMARI

My Radio